Implikasi Kinerja Keuangan dan Modal Kerja terhadap Return Saham Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di BEI

Authors

  • Rasyid Rahman STIEM Bongaya
  • Siti Masyita STIEM Bongaya
  • Firmansyah Halim STIEM Bongaya
  • Olivia Nurahma STIEM Bongaya

DOI:

https://doi.org/10.37888/jib.v8i2.681

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel struktur kinerja

keuangan dan modal kerja terhadap return saham pada Perusahaan Industri makanan dan minuman yang terdaftar yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019 – 2021. Pengumpulan data ini menggunakan data Sekunder diperoleh dari data laporan keuangan perusahaan industri subsektor makanan dan minuman yang terdaftar yang sahamnya terdaftar di BEI. Populasinya 43 perusahaan industri subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI periode 2019 – 2021. Dengan sampel 25 perusahaan yang dipilih menggunakan aplikasi SPSS dengan teknik purposive sampling. Hasil kuantitatif uji asumsi klasik berupa uji Normalitas, Multikolonieritas, dan Heterokedastisitas. Metode analisis ini menggunakan teknik regresi Linear Berganda. Dengan uji hipotesis yaitu uji koefisien determinasi, dan uji t Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa Kinerja Keuangan dan Modal Kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap Return saham.

Downloads

Published

2024-12-31

How to Cite

Rasyid Rahman, Siti Masyita, Firmansyah Halim, & Olivia Nurahma. (2024). Implikasi Kinerja Keuangan dan Modal Kerja terhadap Return Saham Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di BEI . Jurnal Ilmiah Bongaya, 8(2), 62–69. https://doi.org/10.37888/jib.v8i2.681